Loading...

Sel dan Jaringan Hewan & Tumbuhan, Struktur, Fungsi, Gambar, Perbedaan, Penjelasan dan Contoh Soal

Advertisement

Ambillah sepucuk daun tumbuhan kemudian irislah menjadi bagian-bagian kecil. Bagian-bagian kecil dari daun yang kamu iris, sesungguhnya terdiri dari bagian-bagian yang lebih kecil lagi yang tidak dapat dilihat oleh mata secara langsung, melainkan harus menggunakan mikroskop.


Bagian atau satuan terkecil yang menyusun tubuh makhluk hidup disebut sel. Satu sel makhluk hidup mampu menyelenggarakan fungsi kehidupan sehingga berkembang biak menjadi beberapa individu baru apabila ditempatkan dalam media pertumbuhan yang sesuai.


Berdasarkan jumlah selnya, makhluk hidup dikelompokkan menjadi dua kelompok, yaitu:

1. Makhluk hidup unisel, yaitu makhluk hidup bersel satu. Contohnya bakteri, ganggang biru, virus, amoeba, euglena, dan paramaecium.

2. Makhluk hidup multisel, yaitu makhluk hidup bersel banyak. Contohnya manusia, hewan, dan tumbuhan.


Sekilas tentang Sel

Penelitian awal tentang sel dilakukan oleh Robert Hooke pada tahun 1665 yang mengamati irisan gabus batang tumbuhan dengan menggunakan mikroskop. Pada irisan gabus tersebut terdapat ruangan kosong yang bersekat yang disebut sel.


Sel merupakan unit atau satuan terkecil yang menyusun tubuh makhluk hidup. Salah satu ciri makhluk hidup adalah dapat tumbuh dan berkembang. Tubuh makhluk hidup dapat tumbuh dan berkembang karena adanya pertambahan jumlah sel. Sel tubuh makhluk hidup melakukan aktivitas karena memperoleh makanan dan energi.


Ukuran sel sangat bervariasi. Sel paling kecil adalah sel bakteri mikoplasma yang diameternya sekitar 0,1 μ m. Sel manusia memiliki diameter sekitar 20 m. Adapun sel yang paling besar adalah sel telur dari seekor burung unta, diameternya bisa mencapai 25 mm.


Struktur Sel

Berdasarkan ada tidaknya membran inti sel, terbagi menjadi dua macam, yaitu:

1. Sel prokariotik, artinya sel yang tidak memiliki membran inti yang melindungi material inti. Misalnya, sel bakteri dan sel alga biru.

2. Sel eukariotik, artinya sel yang memiliki membran inti yang melindungi material inti. Misalnya, sel manusia, sel hewan, dan sel tumbuhan.


Pada umumnya, struktur makhluk hidup itu terdiri dari membran sel, sitoplasma dan inti sel.

1. Membran Sel

Membran sel adalah bagian yang membungkus sel sebelah luar, mengatur lalu lintas pengangkutan zat-zat dari dan ke dalam sel, serta menjaga keseimbangan zat kimia di dalam dan di luar sel. Makanan dan oksigen diangkut ke dalam sel melalui membran sel. Begitu juga zat sisa dibuang ke luar sel melalui membran sel.


2.  Sitoplasma

Sitoplasma adalah bagian sel yang hidup sebagai tempat kegiatan sel. Bagian sel ini disusun oleh air, protein, karbohidrat, lemak, mineral, dan vitamin. Sitoplasma berfungsi sebagai tempat penyimpanan bahan kimia sel serta sebagai tempat berlangsungnya metabolisme sel.

Sitoplasma terdiri dari bagian cair yang disebut sitosol dan bagian yang padat disebut organel.

Organel berfungsi menjalankan fungsi sel. Organel tersebut di antaranya retikulum endoplasma, ribosom, mitokondria, kompleks golgi, dan lisosom.

 Retikulum endoplasma berfungsi dalam sintesis lemak dan transpor zat di dalam sel.

 Ribosom berperan dalam pembentukan protein.

 Mitokondria berfungsi sebagai penghasil energi karena terlibat dalam proses pernapasan/respirasi sel.

 Kompleks golgi berperan dalam ekskresi sel, pembentukan dinding sel dan pembentukan lisosom.

 Lisosom berperan dalam pencernaan intrasel.


Tidak semua organel sel hewan terdapat di dalam sel tumbuhan. Begitu juga sebaliknya, tidak semua organel yang terdapat di dalam sel tumbuhan dimiliki oleh sel hewan. Misalnya plastida, organel yang hanya dimiliki oleh sel tumbuhan.


Struktur Sel Hewan

Sel dan Jaringan Hewan & Tumbuhan, Struktur, Fungsi, Gambar, Perbedaan, Penjelasan dan Contoh Soal

Struktur Sel Tumbuhan

Sel dan Jaringan Hewan & Tumbuhan, Struktur, Fungsi, Gambar, Perbedaan, Penjelasan dan Contoh Soal

Perbandingan Sel Hewan dan Sel Tumbuhan

No.

Bagian Sel

Sel Hewan

Sel Tumbuhan

Fungsi

1.

Dinding sel

Tidak ada

Ada

sebagai pemberi bentuk sel dan melindungi sel, terbuat dari selulosa.

2.

Membran plasma

Ada

Ada

berfungsi melindungi isi sel, tempat masuknya zat yang dibutuhkan sel, dan tempat keluarnya zat sisa.

3.

Nukleus

Ada

Ada

sebagai pusat pengaturan dan pengontrolan semua kegiatan sel.

4.

Retikulum endoplasma

Ada

Ada

berfungsi menyalurkan ribosom ke inti sel dan sebagai tempat pembentukan lemak

5.

Ribosom

Ada

Ada

berperan dalam pembentukan (sintesis) protein sel.

6.

Peroksisom

Ada

Ada

Mengandung enzim katalase yang yang berfungsi menguraikan hydrogen peroksida menjadi oksigen dan air

7.

Glioksisom

Tidak ada

Ada

Menghasilkan enzim katalase dan oksidase yang keduanya berperan dalam proses metabolisme lemak, yaitu mengubah lemak menjadi gula

8.

Badan Golgi

Ada

Ada

Membentuk glikolipid, membentuk dinding sel tumbuhan, membentuk lisosom, sebagai organel sekretori, dan menambahkan glioksilat pada protein sehingga terbentuk glikoprotein.

9.

Mitokondria

Ada

Ada

berfungsi sebagai alat pernapasan untuk memperoleh energi.

10.

Lisosom

Ada

Tidak ada

Sebagai organ pencernaan intraseluler dan sebagai alat pertahanan sel.

11.

Sentriol

Ada

Tidak ada

Berfungsi sebagai kutub-kutub pembelahan pada saat pembelahan sel.

12.

Plastida

Tidak ada

Ada

Badan organel dalam sitoplasma yang memiliki struktur dan fungsi khusus, salah satunya adalah kloroplas yang memberikan warna hijau pada tumbuhan.

13.

Vakuola

Ada/tidak ada

Ada

Tempat cadangan makanan, menyimpan pigmen, menyimpan minyak atsiri, dan menyimpan sisa metabolisme.


Perbedaan Karakteristik Sel Hewan dan Sel Tumbuhan

No.

Sel Hewan

Sel Tumbuhan

1.

Tidak memiliki sel yang berselulosa

Memiliki dinding sel yang berselulosa.

2.

Tidak memiliki butir plastisida

Memiliki butir plastisida.

3.

Bentuk tidak tetap, karena membran sel elastis

bentuk tetap, karena dinding sel bersifat kaku.

4.

Memiliki sentrosoma.

Tidak meiliki sentrosoma.

5.

Jumlah mitokondria relatif banyak.

Jumlah mitokondria relatif sedikit karena fungsinya dibantu plastisida.

6.

Vakuola berjumlah banyak dan ukuran relatif kecil.

Vakuola sedikit tetapi ukurannya besar.


Sekilas Tentang Jaringan

Amati gambar di bawah ini

Sel dan Jaringan Hewan & Tumbuhan, Struktur, Fungsi, Gambar, Perbedaan, Penjelasan dan Contoh Soal

Beberapa Sel Epitel Bergabung Membentuk Jaringan Epitel dan Beberapa Sel Otot Bergabung Membentuk Jaringan Otot

Gambar di atas menunjukkan sel-sel yang sama bentuk dan fungsinya. Apabila bergabung menjadi satu maka akan membentuk sebuah jaringan, untuk melakukan fungsi tertentu. Sel-sel epitel yang bergabung menjadi satu membentuk jaringan epitel, sel-sel otot bergabung membentuk jaringan otot, demikian seterusnya pada sel-sel yang lain. Jadi, jaringan adalah kumpulan dari beberapa sel yang sejenis dan memiliki fungsi yang sama.


Jaringan Hewan Vertebrata (Bertulang Belakang) dan Manusia

Pada hewan Vertebrata dan manusia terdapat empat macam jaringan utama, yaitu jaringan epitel, jaringan pengikat, jaringan otot, dan jaringan saraf.

Sel dan Jaringan Hewan & Tumbuhan, Struktur, Fungsi, Gambar, Perbedaan, Penjelasan dan Contoh Soal

Macam-Macam Jaringan pada manusia

1. Jaringan Epitel

Jaringan epitel terdiri dari sel-sel yang tersusun dalam lembaran-lembaran. Masing-masing lembaran terdiri dari satu lapisan atau lebih. Lembaran ini melapisi atau menutupi permukaan luar tubuh (membentuk kulit) atau melapisi permukaan rongga dalam tubuh.


Jaringan epitel berfungsi sebagai pelindung jaringan di bawahnya dari kerusakan karena gesekan mekanis, radiasi ultraviolet maupun serangan bakteri. Fungsi lain dari epitel adalah sebagai penyerap/ absorbsi pada lapisan dinding usus halus dan pengeluaran/ekskresi pada kelenjar kulit.


2. Jaringan Penunjang/Penyokong

Macam jaringan penunjang/penyokong di antaranya jaringan tulang keras, jaringan tulang rawan, jaringan ikat, jaringan darah, dan jaringan lemak.

 Jaringan tulang keras tersusun oleh sel-sel tulang keras. Di antara sel-sel tulang terdapat bahan dasar (matriks) yang mengandung zat kapur. Zat kapur inilah yang menyebabkan tulang menjadi keras. Fungsi jaringan tulang membentuk rangka tubuh yang menyokong dan melindungi bagian lunak.

 Jaringan tulang rawan tersusun oleh sel-sel tulang rawan. Tulang rawan antara lain terdapat pada permukaan persendian dan daun telinga.

 Jaringan ikat berfungsi untuk mengaitkan atau mengikat organ-organ tubuh. Misalnya, tendon menghubungkan otot dengan tulang, ligamen menghubungkan tulang yang satu dengan tulang yang lain.

 Jaringan darah terdiri dari sel-sel darah dan plasma darah. Sel-sel darah terdiri dari sel darah merah (eritrosit), sel darah putih (leukosit), dan keping darah (trombosit). Jaringan ini bertugas melaksanakan transportasi mengedarkan zat-zat (zat makanan dan oksigen) ke seluruh tubuh.

 Jaringan lemak (adiposa) terdiri dari sel-sel lemak. Jaringan lemak berfungsi sebagai bantalan lemak yang terdapat di antara alat-alat tubuh.


3. Jaringan Otot

Jaringan otot tersusun oleh sel-sel otot. Setiap sel otot tersusun oleh serabut halus yang disebut miofibril. Fungsi jaringan otot adalah sebagai penggerak tubuh. Jaringan otot dibedakan menjadi tiga macam, yaitu otot lurik, otot polos, dan otot jantung.

Sel dan Jaringan Hewan & Tumbuhan, Struktur, Fungsi, Gambar, Perbedaan, Penjelasan dan Contoh Soal

Macam-macam jaringan otot

 Otot lurik (otot rangka), otot ini terdapat dan melekat pada rangka. Otot ini menggerakkan tulang-tulang anggota tubuh dengan kontraksi yang kuat dan cepat. Dalam satu serabut otot lurik terdapat banyak inti yang terletak di bagian pinggir. Miofibril otot ini memiliki garis-garis gelap dan garis-garis terang. Sifat gerakan otot lurik menurut kehendak kita atau perintah otak dan tidak tahan kelelahan.

 Otot polos (otot halus), otot ini terdapat pada organ-organ bagian dalam tubuh, seperti saluran pencernaan, kandung kemih, pembuluh nadi, dan pembuluh balik. Otot polos tersusun dari sel-sel tipis memanjang (tidak bergaris lintang/polos), masing-masing dengan sebuah inti sel yang terletak di tengah. Sifat gerakan otot polos tidak menurut kehendak kita dan tahan kelelahan.

 Otot jantung, otot ini mempunyai karakter yang merupakan perpaduan antara otot rangka dan otot halus. Kekhasan otot jantung yaitu selnya bercabang-cabang dan saling berhubungan melalui ujung-ujungnya. Otot jantung menghasilkan denyut jantung. Sifat gerakan otot jantung tidak menurut kehendak kita dan tahan terhadap kelelahan.


4. Jaringan Saraf

Jaringan ini tersusun oleh sel-sel saraf yang disebut neuron. Jaringan saraf berfungsi menerima dan menghantarkan rangsangan.


Jaringan pada Tumbuhan

Samakah antara jaringan hewan dengan tumbuhan? Jaringan pada tumbuhan terdiri atas jaringan meristem, jaringan epidermis (jaringan pelindung), jaringan parenkim (jaringan dasar), jaringan penyokong, dan jaringan pengangkut. Perhatikan gambar berikut!

Sel dan Jaringan Hewan & Tumbuhan, Struktur, Fungsi, Gambar, Perbedaan, Penjelasan dan Contoh Soal

Beberapa jaringan tumbuhan

1. Jaringan meristem (tumbuh)

berfungsi melakukan pembelahan sel tubuh. Jaringan meristem terdiri dari sekelompok sel yang memiliki sifat selalu membelah diri. Jaringan meristem terdapat pada titik tumbuh seperti lembaga, ujung batang, kuncup, ujung akar, dan kambium.


2. Jaringan epidermis (pelindung)

terdiri dari selapis sel hidup yang berbentuk pipih dengan permukaan atas dan bawah sejajar tetapi sisinya dapat tersusun tidak beraturan. Jaringan epidermis menutupi permukaan akar, batang, dan daun. Fungsi jaringan epidermis adalah melindung jaringan di dalamnya. Pada epidermis daun, dan beberapa tempat mengalami perubahan bentuk menjadi stomata. Selain itu, sel-sel epidermis pada daun biasanya membentuk lapisan lilin dan lapisan kutikula di atas permukaan selnya. Epidermis pada ujung akar membentuk rambut-rambut akar.


3.  Jaringan parenkim (dasar)

tersusun dari sel-sel hidup yang berdinding tipis. Jaringan parenkim tersebar di seluruh tubuh tumbuhan, baik pada akar, batang, daun, biji, maupun buah. Pada daun terdapat dua macam jaringan parenkim, yaitu jaringan tiang (palisade) dan jaringan bunga karang (spons). Sel-sel jaringan parenkim pada daun banyak mengandung plastida. Plastida berwarna hijau disebut kloroplas yang berperan dalam fotosintesis. Jaringan parenkim yang tidak mengandung kloroplas berfungsi sebagai tempat menyimpan zat makanan.


4. Jaringan penyokong

berfungsi sebagai penunjang berdirinya tumbuhan. Ada dua macam jaringan penyokong yaitu kolenkim dan sklerenkim. Jaringan kolenkim umumnya terdapat pada tangkai daun, sedangkan jaringan sklerenkim umumnya terdapat pada batang dan tulang daun.


5. Jaringan pengangkut

terdiri dari jaringan pembuluh kayu (xilem) dan jaringan pembuluh tapis (floem). Jaringan xilem berfungsi mengangkut air dan mineral-mineral dari akar ke daun. Jaringan floem berfungsi mengangkut zat makanan dari daun ke seluruh bagian tumbuhan.

 Jaringan xilem

terdiri dari beberapa tipe sel, yang utama adalah pembuluh xilem dan trakeid xilem. Trakeid terdiri dari sel-sel berdinding tebal dan mengandung zat kayu (lignin). Sel-sel trakeid memiliki dinding sel berpori. Melalui pori ini air dan zat-zat mineral mengalir dari trakeid satu ke trakeid lainnya.

 Jaringan floem

terdiri dari beberapa tipe sel, di antaranya sel pengiring/tetangga dan pembuluh tapis. Ujung dinding pembuluh tapis berlubang-lubang/berpori, sehingga membentuk seperti ayakan. Melalui pori inilah sitoplasma saling berhubungan antara satu sel dengan sel lainnya.


Contoh Soal dan Jawaban

1. Berikut ini yang merupakan kelompok makhluk hidup multiseluler adalah...

A. jerapah, kuda, ganggang biru, ular, semut

B. anjing, bakteri, gajah, singa, ganggang

C. kucing, burung unta, bakteri, virus, kuda

D. semut, serangga, ikan mas, laba-laba, jerapah


2. Struktur sel bakteri dan alga biru tidak memiliki membran inti, sehingga sel kedua organisme tersebut disebut...

A. uniseluler

B. multiseluler

C. eukariotik

D. prokariotik


3. Organel sel yang berfungsi sebagai tempat pembentukan protein adalah...

A. mitokondria

B. badan golgi

C. lisosom

D. ribosom


4. Mitokondria adalah organel sel yang berfungsi sebagai...

A. tempat terjadinya transportasi sel

B. tempat terjadinya respirasi sel

C. tempat terjadinya eksresi sel

D. tempat terjadinya sekresi sel


5. Bagian sel tumbuhan yang memiliki fungsi memberi bentuk sel, sehingga memiliki peran untuk menjadikan tumbuhan bertekstur kaku adalah...

A. membran sel

B. plastida

C. inti sel

D. dinding sel


6. Perhatikan diagram struktur sel hewan di bawah ini! organel sel yang disebut mitokondria ditunjukkan oleh nomor...

Sel dan Jaringan Hewan & Tumbuhan, Struktur, Fungsi, Gambar, Perbedaan, Penjelasan dan Contoh Soal
A. 4

B. 5

C. 7

D. 8


7. Pada tumbuhan, organel yang berperan sebagai tempat untuk menyimpan cadangan makanan adalah...

A. vakuola

B. plastida

C. retikulum endoplasma

D. sentriol


8. Sebagian besar daun tumbuhan bewarna hijau. Warna hijau pada daun ini karena pada daun mengandung...

A. selulosa

B. kloroplas

C. enzim katalase

D. protein


9. Perhatikan diagram struktur sel tumbuhan di bawah ini! organel sel yang disebut vakuola dan kloroplas ditunjukkan oleh nomor...

Sel dan Jaringan Hewan & Tumbuhan, Struktur, Fungsi, Gambar, Perbedaan, Penjelasan dan Contoh Soal

A. 10 dan 4

B. 10 dan 11

C. 3 dan 11

D. 3 dan 4


10. Berikut ini organel yang dimiliki oleh sel tumbuhan dan hewan adalah...

A. membran plasma, nukleus, mitokondria, ribosom, retikulum endoplasma

B. nukleus, lisosom, badan golgi, membran plasma, plastida

C. retikulum endoplasma, ribosom, dinding sel, mitokondria, nukleus

D. badan golgi, membran plasma, lisosom, ribosom, mitokondria


11. Berikut ini, organel yang dimiliki oleh sel hewan tetapi tidak dimiliki oleh sel tumbuhan adalah...

A. lisosom

B. ribosom

C. glioksisom

D. peroksisom


12. Berikut ini, organel yang dimiliki oleh sel tumbuhan tetapi tidak dimiliki oleh sel binatang adalah...

A. lisosom

B. mitokondria

C. plastida

D. sentriol


13. Bentuk sel pada hewan tidak tetap, karena...

A. tidak memiliki plastida

B. membran sel elastis

C. vakuola sedikit tetapi ukurannya besar

D. dinding sel tersusun selulosa


14. Jaringan epitel tersusun dalam lembaran-lembaran. Lembaran ini melapisi atau menutupi permukaan luar tubuh (membentuk kulit) atau melapisi permukaan rongga dalam tubuh. Fungsi jaringan epitel adalah...

A. Membentuk rangka tubuh

B. Menerima dan menghantarkan rangsangan

C. Melindungi jaringan dibawahnya dari kerusakan mekanis

D. Mengedarkan zat makanan ke seluruh tubuh


15. Berikut ini kelompok yang termasuk jaringan penyokong pada hewan adalah...

A. tulang keras, lemak, syaraf

B. tulang rawan, darah, ikat

C. darah, lemak, epitel

D. lemak, ikat, otot


16. Perhatikan 3 jenis jaringan otot di bawah ini! Jaringan otot yang sifat kerjanya secara tidak sadar adalah jaringan nomor...

Sel dan Jaringan Hewan & Tumbuhan, Struktur, Fungsi, Gambar, Perbedaan, Penjelasan dan Contoh Soal

A. 1 dan 3

B. 1 dan 2

C. 2 dan 3

D. 1, 2 dan 3


17. Dari gambar pada soal nomor 16, jaringan yang terdapat pada organ bagian dalam tubuh seperti saluran pencernaan, kandung kemih, pembuluh nadi adalah...

A. 1

B. 2

C. 3

D. 1, 2 dan 3


18. Jaringan yang terdapat pada titik-titik tumbuh tanaman seperti ujung batang, kuncup dan ujung akar adalah...

A. parenkim

B. sklerenkim

C. epidermis

D. meristem


19. Pada daun terdapat dua macam jaringan parenkim, yaitu palisade (tiang) dan spons (bunga karang). Dari gambar struktur daun di bawah ini, nomor berapakah yang menunjukkan jaringan parenkim palisade?

Sel dan Jaringan Hewan & Tumbuhan, Struktur, Fungsi, Gambar, Perbedaan, Penjelasan dan Contoh Soal
A. 2

B. 3

C. 4

D. 5


20. Jaringan yang memiliki fungsi untuk mengangkut zat makanan hasil fotosintesis ke seluruh bagian tumbuhan adalah...

A. floem

B. kolenkim

C. xilem

D. sklerenkim

Post a Comment

Mohon berkomentar secara bijak dengan bahasa yang sopan dan tidak keluar dari topik permasalahan dalam artikel ini. Dan jangan ikut sertakan link promosi dalam bentuk apapun.
Terimakasih.

emo-but-icon

Home item

Materi Terbaru